Karna Dia Kucinta

Karena dia kucinta 
Sorot mata biasa pun kini terlihat mempesona, penuh makna 
Tak perlu nada, suara bicaranya pun terdengar merdu buatku rindu 

Karena dia kucinta 
Senyum sapanya kini jadi hiasan terindah pelupuk mata
Saat mengenangnya dikala jauh, 
Saatku mengingatnya dikala rapuh 

Karena dia kucinta 
Cemburu dan marah pun kian mudah merasuk kalbu
Kala kudapati Sedikit katanya yang tak seiya 
Sedikit lakunya yang tak sekufu 

Oh cinta 
Sebegitu mudahkah kau mengubah rasa 
Membolak-balikkan suasana hati, 
dari rindu menjadi benci 
dari tenang jadi gelisah 

Bila saja dia tak kucinta, mungkin tak kan begini kumenyikapinya.

SHARE ON:

Penulis berusaha menulis di blog ini untuk berbagi pengalaman, wawasan, serta pemikiran yang dipandang layak untuk disebar luaskan. Aktivitas sehari-hari penulis aktif sebagai tenaga pengajar piket pada salah satu lembaga pesantren di Kab. Bandung, serta aktif sebagai anggota Komunitas Penulis Islam

    Blogger Comment

0 comments:

Posting Komentar

Renungan
Ada Konsekuensi logis yang berlaku di setiap permasalahan yang kita ambil. Orang yang sadar akan makna konsekuensi, tindakannya tidak akan lepas dari kontrol pertimbangan yang matang. Setidaknya, tindakannya tidak berakhir dengan penyesalan.
Komentar saudara yang sarat dengan nilai, akan menjadi sumbangan berharga bagi penulis dan pembaca lainnya.